Mengenal Visi Misi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjarnegara Amalia - Wakhid Nomor Urut 2
Banjarnegara TV – Pilkada
Banjarnegara 2024 terdapat 2 pasangan calon (paslon) yang akan merebutkan kursi
bupati dan wakil bupati Banjarnegara untuk periode 2024-2029.
Mengenal Visi Misi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjarnegara Amalia - Wakhid Nomor Urut 2
Sebelum memilih paslon,
alangkah lebih baiknya kita pahami visi misinya terlebih dahulu. Pasalnya, mengenal visi
misi paslon Bupati dan Wakil Bupati Banjarnegara menjadikan kita lebih tahu
mana yang akan kita pilih.
Dikutip dari akun
instagram KPU Banjarnegara, Minggu (23/11/2024), berikut visi misi pasangan
calon bupati dan wakil bupati Banjarnegara Amalia Desiana-Wakhid Jumali nomor
urut 2.
Visi:
Mewujudkan Banjarnegara
yang Maju dan Sejahtera
Misi:
1. Meningkatkan
infrastruktur dan pelayanan publik
2. Mendorong pertumbuhan
ekonomi lokal
3. Meningkatkan kualitas
dan akses pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan sosial
4. Mewujudkan pembangunan
yang berkelanjutan dan ramah lingkungan
5. Mewujudkan pemerintah
yang baik dan transparan
Paslon Amalia
Desiana-Wakhid Jumali nomor urut 2 diusung oleh PKB, Gerindra, NasDem, PKS,
PAN, Demokrat dan PSI.